Terjemahkan Blog Ini

Headlines News :
Home » » BlankOn: Open Source yang Luar Biasa!*)

BlankOn: Open Source yang Luar Biasa!*)

Written By Guru GO on 25 Agustus 2009 | 11.31

Pendahuluan
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa kebutuhan akan software gratis mutlak dibutuhkan oleh masyarakat dunia, khususnya masyarakat di negara kita, Indonesia. Berkaitan dengan membengkaknya harga dolar yang secara otomatis diikuti dengan membengkaknya harga software, membuat para pemakai komputer kelabakan. Tidak memakai komputer membuat mereka stress, sedangkan kalau memakai software bajakan takut terjaring oleh sweeping dari pihak kepolisian.

Oleh karena itu dibutuhkanlah sebuah software alternatif yang mampu menjawab kebutuhan mereka. Pertama, kebutuhan akan pemakaian komputer bisa terpuaskan. Kedua, mereka tidak perlu mengeluarkan uang banyak untuk kepentingan dan hasil yang tidak jauh beda. Untuk itulah open source hadir. Diantaranya yang sukses mengalami ketenaran adalah Linux, lebih khusus lagi adalah Ubuntu (Operating System) dan OpenOffice (Word Processor).
Sejak dikembangkan oleh Linus Torvalds pada tahun 1991, GNU/Linux mengalami perkembangan yang cukup menggembirakan para penggemar Open Source. Para IT di seluruh dunia bersama-sama bekerja sama untuk mengembangkan sistem operasi gratis ini, sehingga muncullah pesaing berat bagi Microsoft. Diantara distro linux yang paling digemari oleh masyarakat dunia adalah Ubuntu. Bahkan saking banyak penggemarnya, muncullah komunitas-komunitas dan forum-forum pengguna Ubuntu di seluruh dunia.

BlankOn
Dari beberapa varian Ubuntu yang saya coba install, hanya BlankOn sajalah yang membuat saya puas. Saya pernah menginstall Ubuntu 7.4 Festy Fawn, Ubuntu Muslim Edition, Nusantara 3, dan Ubuntu 8.10 Gutsy Gibbon, tetapi tidak satupun yang membuat saya puas. Terkadang sound-nya tidak bunyi, atau repro yang repot cara instalnya, dan lain sebagainya.
Tetapi ketika saya mendapatkan CD BlankOn 4.1 Meuligoe, saya betul-betul puas. Distro buatan ahli-ahli IT dari Indonesia ini diinstall di komputer manapun, termasuk di laptop saya yang terbaru (Acer Aspire 4535), selalu tampil sempurna. VGA bagus, sound jalan dengan baik, pemutar lagu dan film juga bisa dinikmati. Meskipun memang kualitas suaranya masih jauh dari Windows. Sound hasil BlankOn jauh lebih kecil dibanding Windows, meskipun volumenya sudah saya besarkan.

BlankOn dan Windows
Berikut saya paparkan kelebihan BlankOn dibanding Windows.
  1. BlankOn lebih mudah cara installnya. Tidak seperti windows yang butuh waktu berjam-jam untuk menginstal.
  2. Untuk menginstal BlankOn anda tidak ditanyakan nomor serial. Sedangkan jika anda menginstal Windows anda harus sudah menyiapkan nomor serialnya.
  3. Dengan menginstal BlankOn saja anda sudah bisa menggunakan komputer untuk kebutuhan minimal. Seperti mengetik naskah, memutar film, mendengarkan lagu, membuat desain grafis, dan mengedit foto. Tetapi jika dengan Windows, anda masih perlu untuk menginstall Microsoft Office, Winamp, Jet Audio, CorelDraw, dan PhotoShop.
  4. Loading BlankOn lebih cepat dibanding Windows.
  5. Yang jelas anda tidak perlu keluar uang banyak untuk menggunakan BlankOn. Paling-paling anda hanya butuh uang (maksimal) Rp. 5.000,- untuk meng-copy CD installer-nya. Tetapi jika anda menggunakan Windows, minimal anda harus keluar sejumlah Rp. 800.000,-. Berapakah perbandingannya?
  6. Memakai BlankOn tidak perlu takut-takut menghidupkan laptop dimana saja. Tetapi jika anda memakai Windows (yang bajakan tentunya) maka anda akan lihat situasi dan kondisi sekitar. Pernah ada seorang teman yang tidak berani menghidupkan laptopnya ketika ia sedang di Jerman. Karena ia sadar Windows-nya tidak original.
  7. Dengan memakai BlankOn otak anda akan senantiasa terpakai, karena anda diharuskan untuk menghafal string-string perintah di terminal. Berbeda jika anda memakai Windows, otak anda akan menganggur. Karena semua tinggal klik dan klik saja. Itu berarti dengan memakai BlankOn anda akan lebih pandai. Bukankah semakin sering otak digunakan maka ia akan semakin berkembang?
  8. Anda akan merasa nyaman untuk surfing. Karena anda menggunakan operating system yang legal. Tetapi jika anda menggunakan Windows (yang bajakan), maka anda akan was-was, siapa tahu suatu saat Windows anda diblokir oleh Microsoft. Dan itu berarti anda musti menginstall ulang komputer anda.
  9. Dengan memakai BlankOn berarti jiwa sosial anda terbangun dengan baik. Karena BlankOn adalah bagian dari Open Source yang dari kita oleh kita dan untuk kita semua.

Penutup
Bersyukurlah ada Open Source yang telah menyelamatkan kita dari kejahiliyahan. Seandainya semua orang berpikiran sama dengan Bill Gates, bahwa apa-apa harus dinilai dengan uang, maka niscaya bangsa kita akan ketinggalan jauh dari bangsanya Bill Gates. Saya tidak mengatakan kepada anda untuk membenci Microsoft. Silahkan bagi anda yang berkantong tebal untuk memakai jasa software dari Microsoft. Karena itu sah-sah saja anda membeli produk mereka. Toh Open Source bukanlah software terbaik. Masing-masing punya kelebihan dan kelemahan.
Bagi anda yang tidak punya budget yang besar untuk membeli software, maka Open Source adalah pilihan yang sangat baik. Atau bagi anda yang lebih mementingkan membeli yang lain daripada membeli software, maka Open Source adalah pilihan yang bijak. Anda bisa mengalokasikan uang anda ke pos yang lain, seperti pendidikan anak, membantu fakir miskin, kesehatan anda, dan lain-lain daripada membeli software yang sebenarnya bisa kita dapatkan secara gratis dan tidak melanggar hukum. Semua pilihan itu ada di tangan anda.

*) Makalah ini saya buat untuk mengikuti lomba Open Source Software, tetapi tidak menang. Ya sudah akhirnya saya tampilkan di sini. Mudah-mudahan bermanfaat. Amiin
Share this post :

+ Komentar + 7 Komentar

25 Agustus 2009 pukul 21.01

Open Source memang gratis. Indonesia aja udah punya OS Open Source, namanya IGOS. Itu juga gratis dan legal, dan seperti yang pak guru katakan tadi, bisa dipakai untuk sekedar kebutuhan minimal yang sudah pak guru sebutkan tadi.

26 Agustus 2009 pukul 19.29

Ya. Tank's ya dik indra atas commentnya. Wah saya malah belum tahu kalau ada OS IGOS. Kapan2 tak cari CD-nya

8 September 2009 pukul 12.13

pak guru??
P3 933mhz
ram 512
vga pake agp 16mb
bisa g??
tolong ya??
Kalo bisa langsung lewat facebook biar bisa di rembug ma teman2

Anonim
4 Januari 2012 pukul 05.54

Ada banyak varian Linux yang bisa kita coba pak dan yg paling penting itu legal semua :-)
Itulah keunggulan linux :-)

Anonim
4 Januari 2012 pukul 19.44

Satu untuk anda open source itu bebas bukan gratis. Lalu open source itu solusi bukan alternatif.

6 Januari 2012 pukul 06.16

sebenarnya untuk distro lokal sih udah banyak kemana-kemana ....
contoh , Linux Ronggolawe yang menggunakan ciri khas nautilus ala batik .... dsb.

9 Januari 2012 pukul 17.44

@rantsa: ya betul sekali. legal halal dan mudah-mudahan thayyib. :)

@Anonim: ya makasih koreksinya mas/mbak.

@Mahfudin: ohya tho? Wah kalo banyak skali bingung ya mau pake yg mana? Tp sy paling suka BlankOn kok. Skarang sudah pake BlankOn Sajadah lebih yahud! :)

Posting Komentar

Anda merasa mendapatkan KEBAIKAN dari postingan ini? SILAHKAN BERKOMENTAR secara santun, bijak, dan tidak menghakimi. TERIMAKASIH telah sudi meninggalkan komentar di sini. Semoga hidup Anda bermakna. amin...

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Guru GO! - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger